“Untuk Dinas Kesehatan, anggarannya sekitar Rp725 juta. Kemudian ada Bantuan Operasional Kesehatan (BOK) Puskesmas sebesar Rp5,4 miliar, dan Penerima Bantuan Iuran (PBI) mencapai Rp27 miliar. Jika dijumlahkan, totalnya sekitar Rp33,7 miliar,” ungkapnya.

Ia menyatakan harapannya agar dengan total anggaran yang telah dikucurkan ke berbagai instansi, angka stunting di Kabupaten Maros bisa ditekan secara signifikan melalui pelaksanaan program-program yang efektif.

“Kita semua berharap program ini bisa berjalan efektif dan menurunkan angka stunting secara nyata di Maros,” tutupnya.

YouTube player