RAKYAT NEWS, MAROS – Pemerintah Kabupaten Maros membagikan sekitar 15.296 seragam sekolah gratis bagi siswa SD dan SMP di seluruh wilayah Kabupaten Maros.

Plt Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Maros, Andi Wandi Patabai, menyampaikan bahwa program ini menjangkau seluruh kecamatan.

Untuk tahun ini, terdapat 7.991 seragam untuk siswa SD dan 7.305 seragam untuk SMP.

Pemkab Maros mengalokasikan anggaran sekitar Rp3,9 miliar untuk program tersebut, dengan rincian Rp2.041.552.500 untuk SD dan Rp1.885.000.000 untuk SMP.

Sekretaris Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Maros, Zainuddin, menyebutkan bahwa pembagian seragam gratis ini sudah menjadi program rutin sejak 2022.

“Untuk tahun ini hanya seragam putih-merah untuk SD dan putih-biru untuk SMP. Tidak ada seragam pramuka,” jelasnya.

Sementara itu, Bupati Maros, AS Chaidir Syam, menegaskan bahwa pembagian seragam gratis ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap beban biaya pendidikan masyarakat.

“Mungkin ada orang tua yang anaknya sekolah lebih dari satu. Dengan adanya bantuan seragam ini, setidaknya bisa meringankan beban mereka,” katanya.