RAKYAT NEWS, MAROS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros mengawali rangkaian kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Kabupaten Maros untuk tahun perencanaan 2025. Senin (29/1/2024) dan dibuka secara resmi Bupati Maros, HAS Chaidir Syam yang didampingi Wakil Bupati Maros, Suhartina Bohari.

Kecamatan Mallawa ditetapkan menjadi titik awal rangkaian pelaksanaan Musrenbang Tingkat Kecamatan tahun 2024, dilanjutkan Kecamatan Camba dan Cenrana. Ditargetkan musrenbang untuk 14 Kecamatan di Kabupaten Maros akan tuntas pada 6 Februari 2024.

Bupati menuturkan, pelaksanaan Musrenbang ini dalam rangka pembahasan Rencana Kerja Perangkat Daerah (RKPD) Tahun 2025 dengan mengangkat tema “ “Percepatan Pembangunan Wilayah yang Berkualitas untuk Mewujudkan Pemerataan Wilayah”.

Sesuai dengan tema tersebut, Bupati Maros menyebutkan prioritas pembangunan 2025 adalah peningkatan produktivitas ekonomi berbasis potensi ekonomi wilayah.

“Untuk pembangunan ekonomi wilayah, maka konektivitas antar desa, kecamatan, kabupaten perlu kita lakukan. Karenanya kita punya sistem development,pembangunan berkelanjutan, pembangunan yang telah dirintis kita tuntaskan,” jelasnya.

Kata dia, Musrenbang merupakan pelaksanaan tugas pemerintah daerah bekerjasama dengan kecamatan, kelurahan, desa dan masyarakat secara terpadu, guna menghasilkan rencana pembangunan tahunan daerah.

Kata Chaidir, pihaknya terus berupaya memberikan perhatian pada pembangunan infrastruktur di wilayah Mallawa, Camba dan Cenrana Mulai awal menjabat hingga hari ini, sudah ada kurang lebih Rp50 miliar untuk Kecamatan Mallawa di pembangunan infrastruktur.

“3 tahun terakhir khusus Mallawa telah di anggarkan sekitar Rp31 miliar di Dinas PUPR. Juga tahun ini ada Rp. 19,5 miliar lagi untuk pembangunan jalan,” sebutnya.

Selanjutnya yang menjadi prioritas adalah peningkatan daya saing sumber daya manusia dan kualitas hidup masyarakat secara inklusif. Peningkatan ketahanan ekologi, ketahanan bencana dan kelestarian lingkungan.

Rekomendasi

RAKYAT.NEWS, MAROS – Partisipasi pengelolah PLUT KUMKM Kabupaten Maros menjadi perhatian pada pertemuan tahunan Pengelolah dan Konsultan Pusat
RAKYAT.NEWS, MAROS – Berbagai pencinta alam dari berbagai daerah berkumpul dalam agenda halalbihalal yang digelar Komunitas Pendaki Nafas Tua
RAKYAT NEWS, MAROS – Seorang pria yang bernama Andi alias Black yang bekerja sebagai buruh bangunan di Maros membunuh bos roti maros Makmur
RAKYAT NEWS, MAROS – Sidang kasus kasus pemuda bernama Amal (22) membunuh kakaknya, Armawandi alias Wandi (24) bergulir di Pengadilan Negeri
RAKYAT NEWS, MAROS  – Hannani Parani caleg Partai Gerindra Kabupaten Maros memastikan 1 kursi dari dapil 4 Kabupaten maros deri hasil data C1
Bupati Maros Siap Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

Bupati Maros Siap Sambut Kedatangan Presiden Jokowi

Maros Rakyat News
RAKYAT NEWS, MAROS – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan bakal berkunjung di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan Rabu
RAKYAT NEWS, MAROS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros menggelar peringatan refleksi tiga tahun kepemimpinan Bupati Maros dan Wakil Bupati AS
RAKYAT.NEWS, MAROS – Bupati Maros, Chaidir Syam telah memaparkan sejumlah program usulan ke Presien Joko Widodo (Jokowi) saat berkunjung ke
RAKYAT NEWS, MAROS – Bupati Maros AS Chaidir Syam membagikan sebanyak 23 kendaraan roda dua berupa motor listrik kepada para Lurah se Kabupaten
RAKYAT NEWS, MAROS – Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) bakal menyerahkan Bansos beras di Kabupaten Maros. Bupati Maros, Chaidir