RAKYAT NEWS, MAROS – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Maros menyiapkan anggaran puluhan miliar untuk rehabilitasi sekolah dan pembangunan ruang penunjang lainnya.
Bupati Maros, Chaidir Syam mengatakan, ada 73 titik sekolah untuk rehab kelas dan ruang penunjang lainnya. PAUD 21 titik, SD 37 titik, dan SMP 15.
Untuk rehab sekolah ada 70 sekolah. PAUD 21 titik, SD 30 titik, dan SMP 13 titik.
Pembangunan ruang kelas sekolah dan ruangan lainnya menelan anggaran Rp21.908.035.000. Sedangkan rehab sekolah Rp15.407.325.000. Totalnya Rp37.315.360.000.
Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Maros, Andi Patiroi mengatakan, tahun ini pihaknya mendapat anggaran Rp460 miliar. Ada beberapa program yang akan dikerjakan, mulai dari penuntasan sarana dan prasarana hingga penuntasan kemiskinan.
“Kami ingin membantu masyarakat dan peserta didik untuk perlengkapan sekolahnya,” ujarnya, Jumat, 19 Januari 2024.
Patiroi mengakui, dana di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan memang cukup besar, namun kegiatan fisiknya terbilang sedikit.
“Kan masuk gaji guru, sertifikasi, jasa upah, dan belanja pegawai. Hanya sekitar Rp30 miliar untuk kegiatan fisik,” tutup Patiroi.