RAKYAT NEWS, MAROS – Pemerintah Kabupaten Maros menyiapkan 41 ekor hewan kurban untuk disembeli menjelang Idul Adha dalam waktu dekat ini.

Hal tersebut disampaikan langsung Bupati Maros, Chaidir Syam dia mengatakan tahun ini secara pribadi pihaknya menyiapkan lima ekor hewan kurban.

“Kalau Organisasi Perangkat Daerah (OPD) masing-masing menyiapkan satu ekor hewan kurban. Sehingga ada 25 ekor sesuai jumlah OPD,” ungkapnya.

Selain OPD kata dia, forum kecamatan juga menyiapkan beberapa ekor hewan kurban.

“Untuk pemotongannya diserahkan langsung ke OPD masing-masing, nanti tapi pembagiannya nanti diserahkan ke panitia kurban,” katanya.

Sementara itu Kabag Kesra Kabupaten Maros, Andi Dermawan mengatakan untuk pemotongan hewan kurban diserahkan ke masing-masing OPD.

“Jadi tiap OPD itu memotong 1 ekor hewan kurban. Penyembelihannya diserahkan ke OPD masing-masing. Nanti mereka menyerahkan ke panitia kurban Kesra masing-masing 25 kilo gram untuk selanjutnya dibagi-bagi ke kaum dhuafa,” jelasnya

Dia mengurai untuk Sekretariat Daerah Maros menyiapkan sebanyak empat ekor hewan kurban, OPD 25 ekor dan untuk kecamatan menyiapkan 2 ekor untuk 14 kecamatan.

“Nantinya daging kurban ini akan kita bagikan ke kaum dhuafa, masing-masing 1 kilogram. Untuk yang di kecamatan nanti kita serahkan ke kecamatannya mereka yang akan distribusikan,” pungkasnya.

Sementara jelang lebaran, Pemkab Maros menjamin ketersediaan hewan kurban. Dimana saat ini sekitar 1.693 ekor hewan kurban yang tersedia.

Sekretaris Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros, Muhammad Danial mengatakan kalau hewan kurban di Maros tersebut terdiri dari 1.367 ekor sapi, 302 ekor kambing dan 24 ekor kerbau. (*)